Tuesday, August 28, 2012

slackpkg - Update your Slackware Online

slackpkg update online slackware

 Sebagian besar pengguna linux seperti Fedora dan Ubuntu dapat mengupdate sistem mereka secara online, termasuk menginstall aplikasi. Pada pengguna Fedora atau Redhat, mereka dapat menggunakan YUM (YellowDog Update Manager), sedangkan untuk Ubuntu atau Debian dapat menggunakan apt-get.

Bagaimana dengan slackware??? Untuk pengguna slackware juga dapat mengupdate Slackware mereka secara online dari mirror menggunakan bantuan aplikasi slackpkg. Dengan slackpkg kita tidak hanya mengupdate kita juga dapat menginstall aplikasi yang tersedia.

Untuk slackware 13.37 slackpkg sudah tersedia dari awal installasi, tetapi bagi yang ingin mengetahui lebih jauh mengenai slackpkg dapat melihatnya di situs proyeknyadi slackpkg.org

Untuk menggunakan mirror pada slackpkg, dapat dilakukan dengan cara berikut :
1. Melalui terminal konsole masuk sebagai root
2. edit daftar mirror nya 
# nano /etc/slackpkg/mirror
3. Untuk menggunakan mirror yang tersedia uncomment url mirrornya.
contoh :
  # Indonesia,
  # http://repo.ukdw.ac.id/slackware/slackware-13.37/
 
menjadi :
  # Indonesia,
    http://repo.ukdw.ac.id/slackware/slackware-13.37/ 
4. Simpan.
5. untuk melakukan upgrade secara keseluruhan lakukan perintah berikut :
# slackpkg update
 kemudian
# slackpkg upgrader-all
 Update Online Slackware menggunakan slackpkg akan berjalan tunggu hingga proses selesai.

Terimakasih telah berkunjung semoga tulisan ini bermanfaat.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.